Our Blog

“Guru SMAM-X Mampu Menginspirasi”, Apresiasi dari Kepala Sekolah Keberbakatan MBA Spartans

Sekolah Keberbakatan SMAM-X memberikan apresiasi kepada  beberapa Ustdznya yang mampu menjadi teladan serta menginspirasi  diantaranya yang menjadi iman dan Khotib Sholat Idul Fitri 1439 H, baik di luar kota maupun di dalam kota Surabaya. Apresiasi tersebut akan diwujudkan dalam bentuk penghargaan yang insyAllah akan diberikan saat rapat dinas awal tahun ajaran 2018-2019. Penghargaan tersebut merupakan bagaian dari sistem Peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia yang ada di SMAM-X.

Kepala SMAM-X Sudarusman menyampaikan, rencana pemberian piagam penghargaan kepada ustadz dan ustadzah yang mampu menginpirasi para siswanya, merupakan wujud terimakasih sekolah kepada para pendidik dan kariyawan yang mengabdikan diri dipersyarikatan Muhammadiyah khususnya SMA Muhammadiyah 10 Surabaya.

Dari ratusan tenaga kependidikan yang ada di SMAM-X, hanya ada beberapa yang menginspirasi bahkan menjadi teladan bagi siswanya.  Salah satunya yang menerima penghargaan  Ustadz Muhammad Fahmi Azis mengajar mata pelajaran Kemuhammadiyahan, pada Jumat 15 Juni 2018 menjadi Imam Khatib Sholat Ihul Fitri di PR Bulak Surabaya dengan tema “Meneguhkan Spritualitas Pasca Ramadhan”

“3 peran guru keteladanan, motivasi dan ruang inspirasi di SMAM-X dalam kurun waktu satu tahun ini. Beberapa guru mengalami peningkatan pesat, terutama pada peran teladan dan  inpirasi. Para siswa akan lebih mudah terlecit potensinya, jika para guru mampu memerankan ketiganya” tambah kepala sekolah.

Post A Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Ustadz Putra

Segera Membalas...