Program sekolah Inklusi SPAH SMAM-X merupakan program khusus bagi sekolah keberbakatan Muhammadiyah Boarding Area Sport Art and Sains SMA Muhammadiyah 10 Surabaya dari enam progtam unggulan yang lain yang memiliki pertumbuhan sangat cepat. Karena itu, SPAH SMAM-X kerap menjadi pusat perhatian para Bapak/Ibu Orang Tua siswa Anak Berkebutuhan Khusus untuk mempercayakan anak-anaknya.
Alhasil, SPAH SMAM-X yang saat ini sudah meluluskan tiga angkatan, mengalami beragam dinamika, khususnya studi lanjut bagi siswanya. Untuk itu, koorfinator program sekolah inklusif SPAH SMAM-X Ustdzah Normalia, menyelenggarakan konsultasi bagi siswa SPAH SMAM-X yang ingin melanjutkan ke perguruan tinggi, baik swasta maupun negeri. Konsultasi studi lanjut ini, melibatkan orang tua, guru pendamping khusus serta gutu BP/BK membantu memberikan pertimbangan.
Menurut koordinator SPAH SMAM-X Ustdzah Normalia, selama ini para alumni yang melanjutkan ke perguruan tinggi lumayan banyak dan ada sebagian yang diterima di perguruan tinggi negeri. “Ditahun Ajaran 2019-2020 ini masih tetap ada beberapa siswa yang ingin melanjutkan ke perguruan tinggi, agar tidak salah dalam menentukan pilihan kampus dan jurusan, maka komunikasih dua arah melalui konsultasi sangat dibutuhkan, ” Ujar ustdzah Normalia